Luhut: Kepatuhan Pembayaran Pajak Rendah, Pemerintah Fokus Perbaikan Sistem

Ketua Dewan Ekonomi Nasional (DEN), Luhut Binsar Pandjaitan mengungkapkan rendahnya tingkat kepatuhan masyarakat Indonesia dalam pembayaran pajak. Dari sekitar 100 juta kendaraan bermotor di Indonesia, hanya 50 persen yang memenuhi kewajiban pajak.

“Bayangkan, kepatuhan kita sangat rendah. Dari 100 juta kendaraan, hanya separuh yang bayar pajak,” ujar Luhut dalam konferensi pers di Jakarta, Kamis (9/1).

Untuk mendongkrak penerimaan pajak, pemerintah menargetkan peningkatan hingga Rp1.500 triliun secara bertahap. Luhut menjelaskan, masukan dari Bank Dunia turut menjadi landasan dalam menetapkan target tersebut.

“Menurut World Bank, jika kita mengoptimalkan program government technology, kita bisa mengumpulkan pajak setara 6,4 persen GDP atau sekitar Rp1.500 triliun,” ungkapnya.

Reformasi Sistem Pembayaran Pajak melalui Coretax

Pemerintah kini mendukung inisiatif sistem perpajakan baru bernama Coretax, yang diinisiasi oleh Direktorat Jenderal Pajak (DJP) Kementerian Keuangan. Sistem ini diharapkan dapat meningkatkan efisiensi dan transparansi dalam pengelolaan pajak.

Selain itu, Indonesia berencana belajar dari India dalam mengimplementasikan sistem perpajakan yang lebih efektif. “Kami akan mengirim tim ke India dalam waktu dekat untuk mempelajari pengalaman mereka. Pelajaran ini penting untuk mengurangi risiko kesalahan di masa depan,” tambah Luhut.

Luhut optimis sistem baru pembayaran pajak ini akan menjadi game changer dalam tata kelola pajak di Indonesia. Ia juga mengingatkan bahwa sistem ini dirancang untuk mendeteksi penyimpangan, bahkan yang dilakukan oleh mantan pejabat.

“Dengan sistem ini, penyimpangan akan terdeteksi, termasuk oleh mereka yang memiliki kekuasaan besar di masa lalu. Semua bisa terlacak,” tegas Luhut.

Ia pun mengajak seluruh masyarakat untuk mendukung reformasi ini dan patuh terhadap kewajiban pajak. “Mari kita bersama-sama mendukung perubahan ini demi Indonesia yang lebih baik,” tutupnya.

Demikian informasi seputar pembayaran pajak rendah di Indonesia. Untuk berita ekonomi, bisnis dan investasi terkini lainnya hanya di Readaksi.Com.