Ingin Membeli Saham? Berikut Ini Cara Nabung Saham untuk Pemula

Terdapat beberapa prosedur bagi anda yang tertarik dengan tabungan saham, ikuti langkah berikut.

Jika secara awam menabung adalah kegiatan menyimpan sejumlah uang, maka anggapan tersebut tentu sudah kuno. Kini menabung dapat dengan berbagai jenis, seperti deposito, emas, rumah, tanah, dan saham. Mungkin kegiatan pembelian saham bagi kebanyakan orang dimengerti kegiatan yang dilakukan oleh para pelaku saham. Namun hal tersebut keliru! Masalahnya, orang-orang hanya belum mengetahui cara nabung saham dengan mudah.

Mudahnya Beli Saham, Berikut Cara Nabung Saham Melalui Bank

Salah satu program pemerintah untuk mensosialisasikan saham ke masyarakat luas, adalah melalui Bursa Efek Indonesia (BEI) dengan program ‘Yuk Nabung Saham’. Sehingga masyarakat semakin tahu dan sadar pentingnya menabung saham sebagai investasi masa depan.

Investasi saham di masyarakat kita memang masih dipandang membutuhkan modal yang besar dan memiliki risiko yang tinggi pula. Sehingga masyarakat minim pengetahuan tentang saham. Melalui program ‘Yuk Nabung Saham’ masyarakat Indonesia diajak untuk berinvestasi di pasar modal dengan melakukannya seperti menabung.

Program tersebut tidak mengharuskan syarat tertentu, sehingga semua orang dapat mengikuti program tersebut. Berikut ini langkah-langkahnya.

1.Membuat Rekening Efek

Jangan bayangkan anda harus mendatangi bursa efek untuk membeli saham. Cukup datangi bank umum tempat anda menabung, karena perusahaan sekuritas sekarang sudah bekerja sama dengan bank-bank umum yang ada di Indonesia. Sehingga hal tersebut akan mempermudah anda untuk membuka rekening efek. Cukup datangi bank umum pilihan anda dan buka rekening tabungan biasa terlebih dahulu.

Kampanye Yuk Nabung Saham (unssaf.or.id)

2. Siapkan Dokumen

Ketika anda ingin membuka rekening efek tentu terdapat syarat administratif yang harus anda lengkapi. Terdapat beberapa dokumen yang diperlukan saat membuka rekening efek, di antaranya fotokopi KTP, Fotokopi NPWP (jika memiliki, lampirkan NPWP orang tua atau suami), fotokopi halaman depan buku tabungan, serta siapkan 2 lembar materai bernilai Rp6 ribu.

3. Menentukan Saham

Setelah anda memiliki rekening efek selanjutnya anda harus menentukan nominal dana yang ingin disisihkan. Selanjutnya tentukan saham yang ingin anda tabung. Kemudian setorkan dana secara rutin, anda dapat menggunakan fasilitas auto transfer dari rekening pribadi anda. Sebaiknya sesuaikan nilai setoran dengan kemampuan dan kebutuhan kita.

[artikel number=3 tag=”Bisnis, saham, investasi”]

Bagi anda yang masih pemula, sebaiknya belilah saham kelas menengah yang memiliki harga terjangkau. Saham PT Telkom Tbk adalah salah satu rekomendasi terbaik, karena memiliki harga rata-rata sahamnya di kisaran Rp 3000 per lembarnya atau Rp300 ribu per 1 lot.

Bermain saham memang membutuhkan kesabaran dan analisa yang baik. Jadi jangan langsung panik ketika saham yang anda punya mengalami penurunan harga. Investasi saham biasanya akan terlihat hasilnya setelah tiga tahun anda membeli saham. Hal yang perlu diingat, adalah jangan berkecil hati jika modal yang anda miliki tidak besar ketika memulai investasi saham. Mudah bukan cara nabung saham itu?