Trik Jitu Membawa Barang dengan Ransel Saat Traveling

Begini Nih Trik Jitu Membawa Barang Saat Traveling dengan Memakai Ransel, Dijamin Praktis, Hemat dan Anti Ribet Dah

Mungkin sudah banyak dari kalian yang mengetahui kalau beberapa maskapai penerbangan sudah menerapkan aturan bagasi yang berbayar. Ini berarti kalian harus menyediakan uang lebih saat traveling kalau membawa bagasi.

Dengan adanya aturan tersebut, tentu saja kalian akan berpikir dua kali kalau ingin membawa banyak barang saat traveling bukan? Pasalnya aturan ini bisa membuat kalian sakit kepala karena budget liburan yang membengkak, meski sebenarnya kalian bisa kok menyiasatinya. Kalian tetap bisa traveling dengan nyaman dan membawa barang bawaanmu hanya dengan memakai satu tas ransel saja.

Meski ruang tas ransel tidak sebesar koper oleh karena itu kalian dituntut lebih kreatif dalam melakukan packing, supaya barang bawaan kalian muat semuanya.

Berikut trik jitu yang bisa kalian pakai saat traveling menggunakan satu ransel:

1.Jangan asal-asalan memasukkan barang ke dalam ransel

Seperti yang diketahui bahwa ruang dalam tas ransel ini sangat terbatas, tidak seluas koper. Maka dari itu kalian tidak boleh asal-asalan dalam memasukkan barang ke dalam ransel. Selain harus memilih dengan baik barang-barang yang dimasukkan, kalian juga harus melakukan packing dengan benar.

Jangan sampai melipat pakaian dan memasukkannya ke dalam ransel, hal ini justru akan memakan tempat lebih banyak. Daripada dilipat, mending kalian menggulung pakaian dan kemudian masukkan ke dalam ransel.

Jangan lipat pakaianmu, lebih baik digulung (enaknyakemana.com)

2.Tak perlu membawa pakaian terlalu banyak

Membawa pakaian terlalu banyak saat traveling sangatlah tidak disarankan, terlebih jika kalian melakukan traveling hanya membawa ransel. Pasalnya traveling biasanya dilakukan dalam waktu yang singkat, maka dari itu bawalah pakaian secukupnya dan bawa yang sekiranya penting saja.

Namun jika kalian merencanakan traveling dalam waktu yang lebih lama, kalian bisa mengakalinya dengan mencuci sendiri pakaianmu atau memakai jasa laundry. Cara ini dirasa lebih murah daripada membayar biaya bagasi.

3.Bawalah pakaian yang ringan saja di dalam ransel

Ransel berbeda dari koper oleh sebab itu usahakan untuk membawa pakaian yang ringan saja di dalam ransel, sperti kaos celana kain, daster dll. Untuk pakaian yang berat seperti celana jeans, jaket atau sepatu boots jangan kalian taruh di dalam ransel.

Usahakan untuk memakai pakaian yang berat ini saat berangkat, ataupun saat hendak pulang ke rumah. Dengan begitu barang-barang ini tidak memakan tempat di dalam ransel, dan juga tidak menambah beban barang bawaanmu.

4.Jangan membeli oleh-oleh berlebihan

Mungkin saat pergi wisata ke suatu tempat tanpa membeli oleh-oleh pasti akan terasa ada yang kurang bukan? Membeli oleh-oleh memang tidak dilarang, tapi jangan berlebihan.

Selalu ingat, bahwa oleh-oleh yang kalian beli termasuk ke dalam barang yang akan menambah berat ranselmu. Namun kalau kalian tetap bersikeras untuk membeli banyak oleh-oleh, maka kalian bisa mengirimnya melalui kurir ekspedisi. Biaya pengiriman yang harus kalian bayar pasti jauh lebih murah, dibandingkan dengan biaya bagasi pesawat.

5.Bawa semua keperluan mandi kalian dalam ukuran lebih kecil dari biasanya

Untuk kebutuhan mandi atau toilets seperti sabun, shampoo dll ini, usahakan untuk membawanya dalam ukuran yang lebih kecil daripada yang biasa kalian pakai di rumah. Dengan begitu, maka kalian bisa menghemat tempat di dalam ranselmu.

Nah untuk kalian yang malas membawanya, sepertinya tidak menjadi masalah juga. Sebab sebagian besar hotel sudah menyiapkan aneka peralatan toiletries yang bisa kalian manfaatkan.

Bagaimana gengs, simple dan mudah bukan? Jadi mulai sekarang nggak perlu khawatir yak kalo traveling hanya menggunakan ransel. Semuanya akan praktis, hemat dan anti ribet kalo kalian memperhatikan trik yang sudah disebutkan tadi. Semoga bermanfaat.