Berkenalan dengan Keyla, Anak 9 Tahun yang Menjadi Desainer

Keyla menjadi salah satu anak gadis berumur 9 tahun yang istimewa. Ia telah terjun dalam dunia desainer baju.

Keluarga menjadi salah satu faktor penentu tumbuh kembang anak, termasuk dalam hal bakat dan minat. Seperti yang dialami oleh Akeylanaraya Alyandina atau yang akrab disapa dengan Keyla. Dengan umurnya yang masih belia, ia sudah menaruh minatnya pada dunia desainer baju. Di umurnya yang baru menginjak 9 tahun ia sudah menghasilkan beberapa desain baju. Bakat dan minat Keyla memang tidak turun dari langit begitu saja. Faktor keluarga juga memiliki andil dalam perkembangannya.

Perkembangan Keyla atas minat dan bakatnya diperoleh dari orang tuanya yang menjadi seorang pengusaha konveksi sekaligus memiliki butik.

Seperti yang dilansir dari finance.detik.com, Keyla menaruh minat pada dunia fashion sejak usia 5 tahun. Sang Ibu yang bernama Inawati juga berperan dalam mengasah minat dan bakat Keyla. Inawati yang menjadi seorang pengusaha konveksi  memiliki berbagai koleksi gambar mode dan rupa-rupa fashion pakaian di rumahnya. Hal itu yang kemudian memancing minat Keyla pada dunia desain dan motif pakaian.

Kombas, Komunitas Batik bekasi (ayobekasi.net)

Baca juga:

Beberapa Bisnis yang Dibangun Pasangan Suami-Istri

Pengusaha Muda Wanita Indonesia yang Sukses Bisnis Kuliner

“Dari usia 5 tahun Keyla senang gambar-gambar, belajarnya sendiri. Kadang lihat-lihat model pakaian dari televisi, pengin buat pakaian yang sama. Malah kadang dapat inspirasi dari fashion pas main game,” ucap Keyla yang dikutip dari  finance.detik.com (23/4/2019).

Dari gambar yang dikoleksi ibunya, Keyla kemudian meniru bentuk dan warnanya. Keyla menggunakan spidol dalam menggambar. Sang ibu yang mulai memperhatikan ketertarikan anaknya kemudian mengikutkan Keyla dalam kursus secara online pada sekolah desainer di Jakarta.

“Jadi awalnya kan otodidak setelah lihat-lihat gambar di rumah, saya kursuskan saja secara online. Ada tempatnya, jadi mereka kirim-kirim contoh gambarnya untuk kemudian dikreasikan lagi sama Keyla. Saya lihat dari kecil suka menggambar,” kata Ina, sang ibu.

Dalam perkembangannya, ternyata desain Keyla menarik perhatian beberapa orang. Banyak yang meminta Keyla untuk membuat beberapa desain pakaian, mulai dari artis cilik, tim karnaval, komunitas pengajian, bahkan instansi pemerintah daerah pun ikut menyatakan ketertarikannya pada desain Keyla.

Baca juga:

Anda Menyukai Dunia Anak-Anak? Cobalah Beberapa Ide Bisnis Berikut ini.

Tips Mendidik Anak Menjadi Seorang Entrepeneur.

Saat ini Keyla juga sering memperlihatkan desainnya dalam media sosialnya seperi dalam instagram. Selain itu, gadis yang berusia 9 tahun tersebut juga sering ikut dalam Parade Fashion and Craft di Kota Bekasi, serta beberapa kali dalam festival pemerintah daerah seperti Lamongan dan Yogyakarta. Keyla juga pernah diundang ke luar negeri yakni Antonim University of Beirut Lebanon dan Fashion Show Anak di Moskow. “Jasamembuat—desain Keyla relatif, ada yang Rp500.000 sampai Rp1.500.000, tergantung tingkat kesulitan. Biasanya juga, Keyla buatkan desain saja, untuk kemudian dibuat pakaian jadi sama komunitas difabel. Jadi Keyla buatkan motifnya, nanti konveksinya dikerjakan Kombas (Komunitas Batik Bekasi),” ungkap Inawati.”