Kamu Pemula? Berikut Ini Gaya Renang yang Harus Kamu Kuasai

Renang adalah olahraga air yang sangat baik bagi tubuh. Berikut ini gaya-gaya renang dasan yang harus kamu bisa.

Renang adalah olahraga yang menyehatkan sekaligus populer. Selain itu renang juga banyak digemari orang sebagai hobi dan aktivitas rekreasi. Seperti olahraga kardio lainnya, renang sangat bagus untung jantung anda. Apakah anda sedang belajar berenang? Lalu renang apa saja yang cocok untuk pemula? 

Terdapat berbagai macam gaya pada renang, hal tersebut mengacu pada jenis gaya renang yang dipertandingkan secara resmi, seperti gaya dada, gaya bebas, gaya punggung, dan gaya kupu-kupu.

Berikut ini gaya dan teknik berenang untuk pemula

1.Gaya Katak

Gaya dada juga dikenal sebagai gaya katak dan dalam istilah internasional disebut breaststroke swim. Teknik dasar dalam berenang gaya dada adalah berenang dengan posisi dada menghadap dasar kolam dan edua belah kaki menendang ke arah luar, sementara itu kedua belah tangan diluruskan di depan. Agar bergerak kedua belah tangan dibuka ke samping seperti gerakan membelah air. Anda dapat bernapas ketika mulut naik danberada di permukaan air selama satu kali gerakan tangan.

2.Gaya Bebas

Sudah bisa gaya katak, ayo belajar gaya bebas! Gaya bebas adalah gaya renang paling umum setelah gaya dada dan dalam istilah internasional dikenal sebagai freestyle swim. Pengertian gaya renang ini adalah berenang dengan posisi dada menghadap ke dasar kolam, kemudian kedua lengan secara bergantian digerakkan jauh ke depan dengan gerakan mengayuh. Lalu kedua belah kaki bergantian dicambukkan ke atas dan ke bawah air. Pernapasan dalam gaya bebas dilakukan saat lengan digerakkan keluar dari air  (ketika tubuh miring dan kepala berpaling ke samping) dan dapat dilakukan saat tangan kanan atau kiri yang bergerak.

Berlatih Gaya Punggung (belajarberenangbandung.com)

3.Gaya Punggung

Gaya punggung dalam istilah internasional dikenal sebagai backstroke. Teknik gaya punggung adalah berenang dengan posisi punggung menghadap ke kolam, dengan gerakan kaki dan tangan serupa gaya bebas. Kemudian kedua belah tangan bergantian digerakkan menuju pinggang (seperti gerakan mengayuh). Teknik pernapasan renang gaya punggung relatif mudah karena mulut dan hidung menghadap atas, namun akibatnya perenang tidak bisa melihat ke depan dan hanya memperkirakan dinding tepi kolam dengan cara menghitung jumlah gerakan.